Ternyata Begini Caranya Meminum Madu yang Benar! - My Budidaya
Wednesday, September 19, 2018
Add Comment
Sudah tidak terbantahkan lagi bahwa madu merupakan salah satu minuman terbaik di muka bumi ini. Cairan manis nan kental yang dihasilkan oleh lebah madu ini menyimpan sejuta manfaat dan khasiat yang bagus untuk kesehatan tubuh kita. Bahkan madu pun dapat berguna sebagai obat sekaligus pembangkit daya tahan dan stamina tubuh. Oleh karena itu, kita disarankan untuk mengonsumsi madu setiap hari supaya kondisi kesehatan tubuh kita tetap terjaga.
Madu sebenarnya merupakan makanan cadangan makanan bagi lebah madu. Madu terbuat dari campuran nektar dan serbuk sari yang diproses sedemikian rupa oleh lebah pekerja. Para lebah pekerja ini akan mengumpulkan madu sedikit demi sedikit. Mereka akan mengonsumsi sebagian nektar dan serbuk sari yang dikumpulkan, serta sebagian lagi dijadikan sebagai madu. Selanjutnya madu ini digunakan untuk memberi makan kepada larva dan lebah ratu.
Mengonsumsi madu tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Agar manfaat dan khasiat yang kita dapatkan dari madu lebih maksimal, kita harus memperhatikan kaidah-kaidah yang benar dalam meminum madu. Berikut ini kiat-kiat yang harus diperhatikan dalam meminum madu agar manfaat positifnya bisa Anda dapatkan secara maksimal!
- Pastikan Madu yang Anda Minum Asli
Hanya madu asli yang bisa memberikan khasiat yang bagus untuk kesehatan tubuh Anda. Madu asli artinya madu tersebut masih murni dan benar-benar dihasilkan oleh lebah madu. Bukan madu yang dicampur dengan bahan-bahan tambahan lainnya atau bahkan madu buatan yang dibuat dari bahan-bahan kimia. Anda harus memastikan madu yang dibeli asli, bukan madu aspal (asli tapi palsu) atau madu palsu.
- Kapan Waktu Terbaik Meminum Madu?
Sebenarnya kita boleh-boleh saja meminum madu kapan pun kita mau. Tapi tahukah Anda kalau ada waktu yang paling tepat untuk meminum madu? Di antaranya yaitu pada pagi hari sebelum sarapan serta malam hari menjelang tidur. Jika Anda meminum madu pada pagi hari, tubuh Anda akan menjadi lebih bugar sepanjang hari. Sedangkan mengonsumsi madu pada malam hari akan membuat tidur Anda lebih nyenyak.
- Jangan Langsung Ditelan, Tapi Dikulum Dulu
Madu bukanlah air, tetapi juga bukan obat. Kalau diibaratkan madu ini seperti camilan ringan yang dapat memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Sebaiknya Anda jangan langsung menelan madu yang baru saja dimasukkan ke mulut. Anda perlu mengulum dan mengunyah cairan madu tadi supaya tersebar merata di dalam mulut. Biarkan anggota tubuh di mulut juga merasakan khasiatnya.
- Jadikan Minuman yang Menyegarkan
Ada kalanya kita merasa malas meminum madu karena rasanya yang begitu-begitu saja. Oleh sebab itu, Anda pun perlu melakukan inovasi untuk membuat aktivitas meminum madu menjadi lebih menyenangkan. Salah satunya dengan menjadikannya sebagai minuman olahan. Anda bisa menambahkan madu secukupnya ke dalam minuman dingin atau hangat. Hal ini tidak akan merusak nutrisi di dalam madu.
- Aturan-aturan dalam Meminum Madu
Ada baiknya Anda membaca doa terlebih dahulu sebelum mengonsumsi madu. Yakin bahwa madu merupakan minuman yang baik untuk dikonsumsi serta memberikan manfaat yang bagus bagi kesehatan tubuh kita. Pastikan Anda dalam posisi duduk saat meminum madu, kemudian minumlah madu tersebut dengan perasaan yang tenang dan tidak terburu-buru. Nikmati madu yang tengah Anda konsumsi.
0 Response to "Ternyata Begini Caranya Meminum Madu yang Benar! - My Budidaya "
Post a Comment