-->

Syarat-syarat Tempat yang Cocok untuk Beternak Lebah - My Budidaya

Jika Anda tinggal di lingkungan yang masih asri, Anda bisa mencoba beternak lebah madu. Ini bisa menjadi pekerjaan sambilan Anda di samping bertani. Lebah menawarkan keuntungan besar bagi Anda tanpa perlu bersusah payah memeliharanya. Lebah hampir tak membutuhkan perawatan sama sekali. Serangga penghasil madu ini akan bekerja sendiri mengumpulkan nektar dan serbuk sari dari tanaman-tanaman yang tumbuh di sekitarnya.
Namun faktanya tidak semua daerah bisa menjadi tempat beternak lebah. Penentuan tempat beternak lebah madu harus memperhatikan ketersediaan pakan, pendataan jenis-jenis pohon penghasil nektar dan pollan, tingkat kepadatan tanaman, serta kesuburan tanaman tersebut. Kondisi lokasi peternakan sangat erat kaitannya dengan penempatan jumlah stup. Hal ini dimaksudkan untuk mencapai daya dukung optimal lingkungan terhadap koloni lebah.
tempat-budidaya-lebah-madu.jpg
Kondisi lingkungan yang tidak ideal dapat menyebabkan kompetisi antar lebah pekerja. Akibat dari kondisi ini adalah produktivitas lebah menurun serta keseimbangan populasi lebah madu pun menjadi terganggu. Bahkan tidak menutup kemungkinan jika kondisi ini terus berlarut-larut, maka koloni lebah madu tersebut akan pindah ke tempat lainnya. Oleh sebab itu, Anda harus memastikan lingkungan memang tepat dipakai untuk beternak lebah sebelum memulainya.
Berikut ini syarat-syarat tempat yang cocok digunakan untuk beternak lebah madu, antara lain :
Alami
Budidaya lebah madu harus dilakukan di lingkungan yang masih alami. Paling tidak tanah di tempat tersebut bebas dari pupuk sintetis, pestisida, fungisida, herbisida, dan tanaman hasil rekayasa genetika. Itu sebabnya, kami menyarankan pemilihan tempat yang jauh dari lokasi pertanian untuk mencegah potensi terjadinya kontaminasi. Setidaknya tempat peternakan lebah berjarak minimal 3 km dari lokasi pertanian. Sedangkan jika terpaksa membangun sarang di tempat permukiman, Anda harus meminta izin dari penduduk sekitar.
Bersih
Sebaiknya Anda mempersiapkan area peternakan lebah madu terlebih dahulu sebelum menaruh stup-stup yang menjadi sarangnya. Proses pembersihan sering membuat kita harus membakar sampah yang telah terkumpul. Aroma dari pembakaran tersebut dapat mengganggu lebah. Area perlebahan harus dipastikan bersih serta mempunyai sirkulasi udara dan drainase yang baik. Perlu diketahui, lebah membutuhkan air untuk dapat bertahan hidup. Jadi harus ada sumber air di dalam radius 500 m dari lokasi peternakan. Namun jika memang tidak ada, Anda bisa menyediakan air di wadah khusus yang mudah dijangkau lebah.
Aman
Semua makhluk hidup tentunya hanya mau tinggal di tempat yang aman. Jadi Anda harus memastikan area yang dipakai untuk beternak lebah benar-benar aman. Stup harus terlindung dari angin kencang, air hujan, dan badai. Sarang juga harus dilindungi dari terik matahari dengan menyediakan naungan parsial. Selama musim kering, ada baiknya di sekitar tempat perlebahan dibangun pagar khusus untuk mencegah kemungkinan terjadinya sarang.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Syarat-syarat Tempat yang Cocok untuk Beternak Lebah - My Budidaya "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel